jump to navigation

Spyshot Motor Matic Adventure Honda dengan Kamuflase 1 Maret 2016

Posted by peysblog in Ekspedisi Motor Baru, Potret Jalanan, Techno Bike.
Tags: , , , , , ,
trackback

Sampurasun…

spyshot matic adventure honda - Copy
PEY – Satu spyshot yang tentu saja bukan dari negeri kita menunjukkan sebuah motor dengan balutan camo / kamuflase yang bertujuan untuk mengaburkan detail dari skutik Honda yang tengah ditest tersebut.
Adalah Honda City Adventure yang november tahun lalu hadir di gelaran EICMA kerennya motor ini bukan sekedar konsep saja karena pada saat dipamerkan beredar gosip bahwa Honda City Adventure akan hadir di 2018 namun nyatanya di awal tahun 2016 ini kita sudah disuguhi unit test yang berseliweran di kota Roma. Seperti apa sih Honda City Adventure itu?

spyshot matic adventure honda

Ketika mendengar nama Honda City mungkin sebagian besar dari pembaca indonesia akan teringat dengan satu varian mobil Honda, tapi Honda City Adventure berbeda, ia adalah seekor tunggangan beroda dua bermesin matic dengan karakter penjelajah. Konsepnya berasal dari Honda NC700 yang memang sering menjadi basic varian lain karena bentuk frame underbone yang unik. Pernah saya ulas di karya sketsa Motor Honda Roda 3.

city adventure
Kita bandingkan antara konsep dan spyshotnya, sepertinya matic adventure ini akan sama persis dengan yang dipajang di EICMA yang terlihat berbeda adalah detail knalpotnya. Pada sisi samping terdapat bentuk ukiran bertuliskan ADV dan konon nama inilah yang akan dipakai nanti untuk motor matic ini. Dilengkapi dengan windshield tinggi, ban semi off road, shock USD dual lamp LED, serta buritan yang persis NC700. Sehingga karakter adventurenya kental. Sayangnya untuk indonesia sendiri mungkin perlu beberapa dekade lagi agar matic seperti ini bisa nongol di pasaran apalagi produk lokal, ahhhh cuma bisa ngarep saja. Yang pasti ranah maxi matic Adventure – Tourer banyak peminatnya meski segmented tapi jiwa petualang dalam penggemar motor itu selalu ada. Tullgax? Pas buat naik gunung meskipun namanya City. πŸ˜€
Itulah informasi yang bisa saya bagi di siang hari yang lembab ini. Semoga berguna
Sumber : Mas Tio adventuriderz.com

Salam dari Gunung
Baca juga yang lainnya

Tinggalkan Balasan ke Kobayogas Batalkan balasan